Minggu, 30 Maret 2014

news.com Lima Pesawat Deteksi Benda-benda Diduga MH370, Pencarian Terus Dilakukan sumber http://medanbisnisdaily.com/news/read/2014/03/29/87423/lima_pesawat_deteksi_benda-benda_diduga_mh370_pencarian_terus_dilakukan/

Sabtu, 29 Mar 2014 11:51 WIB - http://mdn.biz.id/n/87423/ - Dibaca: 1,800 kali
Lima Pesawat Deteksi Benda-benda Diduga MH370, Pencarian Terus Dilakukan
MedanBisnis - Perth. Tiga pekan sejak pesawat Malaysia Airlines (MAS) MH370 hilang, pencarian terus dilakukan hari ini. Area pencarian kini digeser ke area sejauh 1.100 kilometer di sebelah timur laut, dan lebih dekat ke pantai Australia.
Sebelumnya pada Jumat, 28 Maret, lima pesawat mendeteksi adanya puing-puing di Samudera Hindia

Wakil Marsekal Udara Selandia Baru, Kevin Short mengatakan seperti dilansir CNN, Sabtu (29/3), lima pesawat yang ikut dalam pencarian MH370 telah menemukan puing-puing di area pencarian di Samudera Hindia.

Obyek-obyek tersebut termasuk 11 benda kecil yang dilihat oleh salah satu pesawat militer Selandia Baru, P-3. Pesawat P-8 milik Angkatan Laut Amerika Serikat juga mendeteksi benda-benda berwarna putih, tali oranye dan sebuah tas berwarna biru.

Hari ini pesawat-pesawat pun kembali dikerahkan untuk mencoba menemukan benda-benda tersebut. Sejumlah kapal pun dikerahkan untuk mengangkat benda-benda tersebut.

Namun badan keselamatan maritim Australia, Australian Maritime Safety Authority (AMSA) mengingatkan, obyek-obyek tersebut belum bisa dipastikan terkait MH370 sebelum diangkat oleh kapal-kapal dan dianalisa.(dtc)

Poros Parpol Islam Diperlukan sumber http://www.republika.co.id/berita/nasional/politik/14/03/29/n36tw8-poros-parpol-islam-diperlukan

Poros Parpol Islam Diperlukan

Sabtu, 29 Maret 2014, 15:05 WIB

Partai Islam
Partai Islam
A+ | Reset | A-
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengamat Politik UIN Syarif Hidayatullah, Faisal Nurdin Idris, menyatakan parpol Islam jika bersatu, akan membetuk poros yang kuat. Sejarah poros tengah pada era reformasi dulu menjadi bukti betapa kuatnya kekuatan poros parpol Islam.

Kekuatan poros parpol Islam ada pada lobi. Parpol Islam menurut Faisal mampu melakukan lobi-lobi yang menguatkan kepentingan kesejahteraan rakyat. Hal ini mampu membuat tawaran parpol Islam selalu diterima berbagai kalangan.

Selain itu, parpol Islam mampu mengeluarkan gagasan-gagasan brilian. "Cakupannya bukan kepentingan segolongan, tapi keseluruhan," imbuhnya kepada ROL, Sabtu (29/3).

Standardnya adalah kemaslahatan semua orang. Ini membuat parpol Islam tidak sektoral. Justru ketika mereka bersatu, mampu menunjukkan eksistensinya sebagai perangkul kemajemukan. Pluralisme dalam kehidupan berbangsa dan bernegara semakin dihargai dan dijunjung tinggi. Menurutnya hal inilah yang membuat parpol Islam mampu menyatukan berbagai kepentingan.

Faisal memprediksi, tidak menutup kemungkinan parpol Islam akan bersatu pada pemilu tahun ini. Mereka nantinya akan menjadi poros tersendiri dengan kekuatan politik yang tidak bisa diremehkan. Yang terpenting, jelasnya, poros ini harus menjaga komitmen.

"Jangan sampai ada yang mengingkari komitmen yang sudah dibangun. Sikap saling mempercayai dan menghormati harus dilakukan," ujarny

news.com Poros Parpol Islam Diperlukan sumber http://www.republika.co.id/berita/nasional/politik/14/03/29/n36tw8-poros-parpol-islam-diperlukan

Poros Parpol Islam Diperlukan

Sabtu, 29 Maret 2014, 15:05 WIB

Partai Islam
Partai Islam
A+ | Reset | A-
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengamat Politik UIN Syarif Hidayatullah, Faisal Nurdin Idris, menyatakan parpol Islam jika bersatu, akan membetuk poros yang kuat. Sejarah poros tengah pada era reformasi dulu menjadi bukti betapa kuatnya kekuatan poros parpol Islam.

Kekuatan poros parpol Islam ada pada lobi. Parpol Islam menurut Faisal mampu melakukan lobi-lobi yang menguatkan kepentingan kesejahteraan rakyat. Hal ini mampu membuat tawaran parpol Islam selalu diterima berbagai kalangan.

Selain itu, parpol Islam mampu mengeluarkan gagasan-gagasan brilian. "Cakupannya bukan kepentingan segolongan, tapi keseluruhan," imbuhnya kepada ROL, Sabtu (29/3).

Standardnya adalah kemaslahatan semua orang. Ini membuat parpol Islam tidak sektoral. Justru ketika mereka bersatu, mampu menunjukkan eksistensinya sebagai perangkul kemajemukan. Pluralisme dalam kehidupan berbangsa dan bernegara semakin dihargai dan dijunjung tinggi. Menurutnya hal inilah yang membuat parpol Islam mampu menyatukan berbagai kepentingan.

Faisal memprediksi, tidak menutup kemungkinan parpol Islam akan bersatu pada pemilu tahun ini. Mereka nantinya akan menjadi poros tersendiri dengan kekuatan politik yang tidak bisa diremehkan. Yang terpenting, jelasnya, poros ini harus menjaga komitmen.

"Jangan sampai ada yang mengingkari komitmen yang sudah dibangun. Sikap saling mempercayai dan menghormati harus dilakukan," ujarny

sport.com [Half Time] Silva Bawa City Unggul Atas Arsenal sumber http://bola.liputan6.com/read/2029895/half-time-silva-bawa-city-unggul-atas-arsenal


Half Time] Silva Bawa City Unggul Atas Arsenal

Liga Inggris
  • Comments 0
  • Minggu, 30 Maret 2014 01:30


Ulul Azmi



Aksi gelandang Manchester City David Silva saat mengejar bola di laga lanjutan EPL melawan Everton di Etihad Stadium, 24 September 2011. City unggul 2-0. AFP PHOTO / CARL DE SOUZA



Liputan6.com, London: Manchester City sementara unggul 1-0 atas tuan rumah Arsenal di Stadion Emirates pada babak pertama lanjutan Liga Premier, Minggu (30/3/2014) dinihari WIB. Gol The Citizens dicetak oleh maestro serangan David Silva.

Meski tampil di kandang lawan, City tetap menerapkan permainan menyerang sejak menit pertama. Alhasil beberapa peluang dapat diciptakan, salah satunya melalui tembakan Jesus Navas pada menit ke-3. Akan tetapi bola masih melambung tinggi.

Selang tujuh menit kemudian, Navas kembali membuat gebrakan usai mendapat umpan dari Silva disisi kanan. Namun lagi-lagi tembakan sayap kanan asal Spanyol itu melambung tinggi.

Di menit ke-18, City akhirnya mampu memaksimalkan peluang yang didapat melalui serangan balik. Berawal umpan Silva kepada Edin Dzeko yang menusuk ke kotak pinalti, lalu Dzeko menembak dan mengenai tiang. Beruntung di depan gawang Silva sukses memanfaatkan bola pantul menjadi menjadi gol.

Selang tiga menit kemudian, Arsenal sebetulnya bisa menyamakan kedudukan kalau gol yang diciptakan Mathieu Flamini tak dianulir wasit karena sudah lebih dulu offside ketika menyambut umpan Lukas Podolski di depan gawang City dengan sontekan kaki kanan.

Di waktu yang tersisa, kedua tim melakukan jual beli serangan, namun skor 1-0 untuk keunggulan City tidak berubah hingga turun minum.

Statistik pertandingan memperlihatkan, City sedikit mendominasi dengan 56 persen penguasaan bola dan 7 kali percobaan tembakan ke gawang, di mana 3 diantaranya tepat sasaran. Sementara Arsenal hanya sekali melakukan percobaan tembakan dan arahnya pun melenceng.
Susunan pemain:

Arsenal: W. Szczesny; Mertesacker, Sagna, Vermaelen, Gibbs; Rosicky, Arteta, Flamini, Cazorla; Podolski, Giroud
Cadangan: Oxlade-Chamberlain, Fabianski, Sanogo, Jenkinson, Källstrom, Bellerin, Gnabry

Man City: Hart; Kompany, Demichelis, Clichy, Zabaleta; Nasri, Silva, Toure, Navas, Fernandinho; Dzeko
Cadangan: Lescott, Milner, Negredo, Kolarov, Garcia, Pantilimon, Jovetic
(Ulul Azmi)
- See more at: http://bola.liputan6.com/read/2029895/half-time-silva-bawa-city-unggul-atas-arsenal#sthash.TaiFR5D6.dpuf

sport.com enam-wakil-indonesia-kuasai-semifinal-gp-gold-malaysia sumber http://bola.liputan6.com/read/2029616/enam-wakil-indonesia-kuasai-semifinal-gp-gold-malaysia


Enam Wakil Indonesia Kuasai Semifinal GP Gold Malaysia

  • Comments 0
  • Sabtu, 29 Maret 2014 08:15


Jefry Leonard





Liputan6.com, Jakarta: Enam wakil Indonesia melangkah ke babak semifinal kejuaraan bulu tangkis Yonex-Sunrise Malaysia Grand Prix Gold 2014 setelah mereka menyingkirkan lawan-lawannya pada babak perempat final.

Keenam wakil Indonesia yang melangkah ke babak empat besar adalah tunggal putra (Simon Santoso), tunggal putri (Adrianti Firdasari), ganda putra (pasangan Markis Kido/Marcus Fernaldi Gideon dan Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan), serta ganda campuran (pasangan Praveen Jordan/Debby Susanto dan Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja).

Ganda campuran pasangan Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja menjadi wakil keenam Indonesia yang meraih tiket ke babak semifinal setelah menaklukkan unggulan kedelapan pasangan Pranaav Jerry Chopra/Siki Reddy (India), 28-26,21-19.
Walau berhasil menang dengan dua game langsung, Edi/Gloria merasa belum tampil maksimal pada pertandingan ini, bahkan semua pertandingan yang mereka jalani pada kejuaraan ini.
Jika melihat hasil pertandingan sebelumnya, pasangan yang menempati unggulan kedua ini harus kerja ekstra kera saat menghadapi lawan yang tidak diunggulkan.

"Dari babak pertama hingga perempat final, kami merasa belum tampil baik, belum enak mainnya dan kami belum bisa mengeluarkan semua kemampuan kami," kata Gloria.

"Penampilan kami menurun sejak di Indonesia GP Gold 2013, kami belum bisa tampil seperti pada pertandingan itu lagi. Saya merasa harus lebih banyak yakin di lapangan, melawan diri sendiri itu lebih sulit daripada melawan musuh di lapangan," kata Edi Subaktiar.

Pasangan ganda campuran asal Djarum Kudus tersebut berharap dapat lolos ke final dan membuka kembali untuk menciptakan "All Indonesian Final".
Mereka akan menghadapi pasangan Tiongkok Lu Kai/Huang Yaqiong, sedangkan satu tiket ganda campuran lainnya akan diperebutkan pasangan Indonesia Praveem Jordan/Debby Susanto melawan Danny Bawa Chrsinanta/Yu Yan Vanessa Neo dari Singapura yang menempati unggulan pertama.

"Kami lebih senang bertemu pasangan Tiongkok karena merasa lebih percaya diri. Kami pernah kalah dari ganda cmpuran Singapura yang dikalahkan Lu/Huang di semifinal. Pokoknya kami harus tampil yakin dan ini merupakan semifial GP Gold kedua kami, jadi kami sebetulnya bisa, hanya saja harus lebih percaya diri," kata Praveen.

"Kami punya keyakinan untuk menang, meskipun Danny/Vanessa lebih diunggulkan. Hal yang paling penting adalah bisa fokus dan langsung in ke permainan," kata Debby. (ant)

Daftar pertandingan pemain Indonesia di babak semifinal:

1. Tunggal Putra: Simon Santoso (Indonesia) vs Thammasin Sitthikom (Thailand) 

2. Tunggal putri: Adrianti Firdasari (Indonesia) vs Nozomi Okuhara (Jepang)

3. Ganda putra: Markis Kido/Marcus Fernaldi Gideon (Indonesia) vs Goh V Shem/Lim Khim Wah (Malaysia)

                          Hendra Aprida Gunawan/Andrei Adistia (Indonesia) vs Danny Bawa Chrisnanta/Chayut Triyachart(Singapura)

4. Ganda campuran: Praveen Jordan/Debby Susuanto (Indonesia) vs Dany Bawa Chrisnanta/Yu Yan Vanessa Neo (Singapura)

                                 Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Lu Kai/Huang Yaqiong (Tiongkok)
(Jefry Leonard)
- See more at: http://bola.liputan6.com/read/2029616/enam-wakil-indonesia-kuasai-semifinal-gp-gold-malaysia#sthash.eS7t4DkX.dpuf

sport.com Erick Thohir Indikasikan akan Rombak Skuat Inter sumber Erick Thohir Indikasikan akan Rombak Skuat Inter





Erick Thohir Indikasikan akan Rombak Skuat Inter


  • Minggu, 30 Maret 2014 05:50









Pemilik Inter Milan, Erick Thohir terlihat hadir di Gala Primer Soekarno, 9 Desember 2013 lalu (Liputan6.com/Herman Zakharia)






Liputan6.com, Milan: Pemilik Inter Milan Erick Thohir mengindikasikan akan merombak skuat La Beneamata pada akhir musim nanti. Pengusaha asal Indonesia itu mengaku posisi pemain-pemain Inter tidak ada yang aman.

Inter tampil kurang memuaskan musim ini. Mereka masih tertahan di posisi lima klasemen Serie A sehingga terancam tidak akan berlaga di Liga Champions musim depan. Dalam dua laga terakhir, Inter gagal meraih kemenangan di Serie A.

Tidak konsistennya penampilan anak asuh Walter Mazzarri ini membuat Thohir berniat merubah komposisi tim. Pada akhir Maret ini, Thohir tengah berada di Italia guna membahas rencana pada musim mendatang.

Seperti dikutip dari Football Italia, Thohir mengaku akan meninjau kembali skuat saat ini pada akhir musim. Pemain yang ingin terus di Inter harus tampil bagus pada sisa musim ini.

"Kami mendiskusikan perencanaan untuk musim depan. Sangat penting kami mendiskusikan itu lebih awal. Pelatih dan saya memiliki visi yang sama. Ini diskusi yang bagus. Sangat penting mempersiapkan diri untuk musim depan," kata Thohir.

"Tentu saja penting bagi kami tidak keluar dari fokus, karena kami butuh poin-poin di delapan laga tersisa, tapi kami juga harus mempersiapkan formasi, pemain dan untuk meninjau ulang."

"Tentunya keputusan akan diambil setelah musim ini selesai. Kami ingin meninjau semua pemain dan tidak ingin melakukan apa pun sekarang, tapi pada saat yang sama pemain-pemain yang tampil baik kami harus mempertimbangkannya," tegas Thohir.

Inter sendiri sudah dipastikan mendapatkan bek Manchester United Nemanja Vidic untuk musim mendatang. Namun Thohir diperkirakan masih akan belanja pemain dari Inggris. Fernando Torres, Bacary Sagna hingga John Obi Mikel konon sedang dibidik Inter.
(thomas)

Sabtu, 29 Maret 2014

Erick Thohir Indikasikan akan Rombak Skuat Inter sumber Erick Thohir Indikasikan akan Rombak Skuat Inter

Erick Thohir Indikasikan akan Rombak Skuat Inter


  • Minggu, 30 Maret 2014 05:50




Pemilik Inter Milan, Erick Thohir terlihat hadir di Gala Primer Soekarno, 9 Desember 2013 lalu (Liputan6.com/Herman Zakharia)


Liputan6.com, Milan: Pemilik Inter Milan Erick Thohir mengindikasikan akan merombak skuat La Beneamata pada akhir musim nanti. Pengusaha asal Indonesia itu mengaku posisi pemain-pemain Inter tidak ada yang aman.

Inter tampil kurang memuaskan musim ini. Mereka masih tertahan di posisi lima klasemen Serie A sehingga terancam tidak akan berlaga di Liga Champions musim depan. Dalam dua laga terakhir, Inter gagal meraih kemenangan di Serie A.

Tidak konsistennya penampilan anak asuh Walter Mazzarri ini membuat Thohir berniat merubah komposisi tim. Pada akhir Maret ini, Thohir tengah berada di Italia guna membahas rencana pada musim mendatang.

Seperti dikutip dari Football Italia, Thohir mengaku akan meninjau kembali skuat saat ini pada akhir musim. Pemain yang ingin terus di Inter harus tampil bagus pada sisa musim ini.

"Kami mendiskusikan perencanaan untuk musim depan. Sangat penting kami mendiskusikan itu lebih awal. Pelatih dan saya memiliki visi yang sama. Ini diskusi yang bagus. Sangat penting mempersiapkan diri untuk musim depan," kata Thohir. 

"Tentu saja penting bagi kami tidak keluar dari fokus, karena kami butuh poin-poin di delapan laga tersisa, tapi kami juga harus mempersiapkan formasi, pemain dan untuk meninjau ulang."

"Tentunya keputusan akan diambil setelah musim ini selesai. Kami ingin meninjau semua pemain dan tidak ingin melakukan apa pun sekarang, tapi pada saat yang sama pemain-pemain yang tampil baik kami harus mempertimbangkannya," tegas Thohir.

Inter sendiri sudah dipastikan mendapatkan bek Manchester United Nemanja Vidic untuk musim mendatang. Namun Thohir diperkirakan masih akan belanja pemain dari Inggris. Fernando Torres, Bacary Sagna hingga John Obi Mikel konon sedang dibidik Inter.
(thomas)

Kali Sunter Meluap, Banjir 1,7 Meter Rendam Cipinang Melayu sumber megapolitan.kompas.com

News / Megapolitan

Kali Sunter Meluap, Banjir 1,7 Meter Rendam Cipinang Melayu

Sabtu, 29 Maret 2014 | 15:49 WIB
Kompas.com/Robertus BelarminusLuapan Kali Sunter akibat hujan yang terjadi sejak Jumat (28/3/2014) sore menyebabkan ratusan pemukiman warga di Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, terendam banjir. Ketinggian air pun sempat menyentuh 2 meter pada Sabtu (29/3/2014) pagi tadi.
JAKARTA, KOMPAS.com - Luapan Kali Sunter akibat hujan yang terjadi sejak Jumat (28/3/2014) sore menyebabkan ratusan permukiman warga di Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, terendam banjir. Ketinggian air pun sempat menyentuh 2 meter pada Sabtu (29/3/2014) pagi tadi.

Pantauan Kompas.com, banjir merendam jalan-jalan masuk di permukiman warga setempat, sehingga aktivitas warga nyaris lumpuh akibat air yang cukup tinggi. Warga mesti menggunakan perahu karet, untuk berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya. Sebagian warga memilih mengungsi dan menyelamatkan kendaraan mereka dari banjir.

Muchtar Usman, Ketua RW 03, Cipinang Melayu, menyatakan, permukaan air meningkat sejak Sabtu pukul pukul 17.30. Air terus mengalami peningkatan ketinggian sehingga memaksa warga untuk mengungsi.

"Tadi pagi ketinggian air mulai 180 cm sampai 200 cm. Tapi sekarang sudah mulai surut," kata Muchtar, kepada Kompas.com, Sabtu sore.

Menurutnya, 564 rumah warga dari 7 RT di wilayahnya terendam banjir. Jumlah jiwa yang terdampak mencapai 927 orang. Warga sebagian menurutnya sudah mengungsi sejak Jumat malam, baik ke rumah kerabat atau ke Posko RW 03.

Permukiman setempat sejak 2 tahun belakangan, menjadi daerah rawan banjir bila hujan turun deras. "Memang sudah biasa. Terakhir tahun 2013 itu hanya Januari dan Februari. Tetapi tahun ini, sudah 14 kali daerah kami terendam banjir," ujar Muchtar.

Warga, menurutnya, membutuhkan bantuan makanan siap saji. Bantuan baru datang dari pihak TNI dan Dapur Umum yang didirikan bagi warga. Petrus, warga RT 13 RW 03 menyatakan, bantuan bagi anak kecil sangat minim di tengah warga yang tengah mengungsi. Dirinya pun mengunsi di Pos RW 03. Ia berharap banjir dapat surut pada malam hari nanti.

"Kalau enggak ada hujan lagi biasanya malam surut. Warga tinggal membersihkan lumpur," ujar Petrus.


Ikuti perkembangan berita ini dalam topik: